LUWU TIMUR, MNC. – Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler menghimbau agar masyarakat memanfaatkan pasar ramadhan yang digelar pemerintah daerah bersamaan dengan pelaksanaan Safari Ramadhan yang dimulai sejak pagi hari hingga sore hari.
Hal ini disampaikan Bupati Husler saat Safari Ramadhan di Kecamatan Tomoni Timur, Sabtu kemarin (26/05/2018).
Menurut Husler, pasar ramadhan ini memangA� sengaja dilakukan untuk membantu masyarakat agar dapat memenuhi kebutuhan sembako utamanya bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa ramadhan.
“pemerintah daerah setiap tahun melaksanakan pasar ramadhan. Jumlah bahan pokoknya memang masih terbatas yang disesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah. Silahkan masyarakat manfaatkan”, katanya.
Sama halnya dengan beberapa Safari Ramadhan lainnya dibeberapa kecamatan yang sudah dilakukan, di kunjungan Safari Ramadhan hari ke empat ini, orang nomor satu satu di Luwu Timur ini juga menyerahkan beberapa bantuan diantaranya bantuan bedah rumah kepada masyarakat di 8 desa, masing-masing 10 rumah di tiap desa dengan total anggaran Rp 800 juta rupiah.
Selanjutnya, bantuan handtraktor kepada 10 kelompok tani, kemudian bantuan pemanfaatan pekarangan kepada kelompok wanita tani Nusa Indah Desa Margomulyo senilai Rp 50 juta, lalu bantuan Toko Tani Indonesia senilai Rp 160 juta kepada Gapoktan Maju Lancar Desa Purwosari dan penyerahan penghargaan kepada Koperasi Adi Luwung sebagai Koperasi Terbaik Tahun ini Kategori Pengelola Kelembagaan dan Manajemen Koperasi.
Acara Safari Ramadhan ini juga dihadiri Wakil Bupati, Irwan Bachri Syam, Ketua DPRD Amran Syam, dan beberapa anggota DPRD, Sekda Bahri Suli dan beberapa OPD Lingkup Pemkab Luwu Timur. (hr/hms-suardi/ika).