PAREPARE, MERPOS – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Parepare, Satuan Samapta Polres Parepare melaksanakan patroli Perintis Presisi, Patroli ini berlangsung mulai pukul 20.00 hingga pukul 23.00 Wita, dengan dipimpin oleh Bripka M. Syarmin, Sabtu (16/11/2024) malam.
Kegiatan Patroli ini melibatkan empat personel Sat Samapta yang menggunakan tiga unit kendaraan dinas roda dua. Patroli difokuskan pada beberapa titik strategis, termasuk objek vital seperti perbankan dan fasilitas umum. Selain itu, tim patroli juga memantau aktivitas Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ramai di Jl. Bau Massepe, Kecamatan Bacukiki Barat.
Tidak hanya melakukan kontrol situasi, patroli Sat Samapta juga mengedepankan pendekatan humanis dengan menyapa warga yang sedang berkumpul di Jalan Mattirotasi, Kecamatan Ujung, Kota Parepare. Bripka M. Syarmin dan timnya menyempatkan diri untuk berkomunikasi dengan masyarakat, menjalin silaturahmi. Serta menggalang dukungan dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Selain pengawasan objek vital dan pendekatan kepada warga, patroli juga mengantisipasi aksi balap liar, yang sering terjadi di malam akhir pekan. Tim melakukan hunting mobile di beberapa ruas jalan yang sering digunakan oleh kelompok pemuda untuk balap liar, demi menciptakan situasi aman dan tertib di wilayah hukum Polres Parepare.
Kasat Samapta Polres Parepare, AKP. Nur Parappe, yang di mintai keterangan mengatakan, Patroli Perintis Presisi diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan meminimalisir potensi gangguan keamanan di wilayah Kota Parepare, khususnya pada malam hari di akhir pekan.
Nur Parappe menyampaikan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan intensitas patroli, guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera melaporkan jika menemukan hal -hal yang mencurigakan.
Dengan keberadaan patroli Perintis Presisi Sat Samapta, masyarakat diharapkan dapat merasakan langsung kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. Sehingga tercipta situasi yang kondusif dan aman di wilayah Kota BJ Habibie. (RLS RES/ALRIF)