SOPPENG, MNC — Pelatihan Optimalisasi Pemanfaatan Media Chromebok dalam Pembelajaran bagi Sekolah penerima Bantuan, yang dilaksanakan Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Soppeng selama 2 hari, di Aula paripurna DPRD Kabupaten Soppeng, Sabtu – Minggu (4-5/12/2021).
Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, H. Syahruddin M Adam, S.Sos.,MM menyampaikan apresiasinya, dan mensupport untuk program-program IGI dalam membantu mewujudkan Soppeng kota Pendidikan. Karena program IGI sendiri berkaitan dengan sumber daya manusia yang merupakan, Visi Misi dari Kabupaten Soppeng, terangnya.
“Saya selaku pimpinan DPRD Kabupaten Soppeng, tentunya sangat menyambut baik kegiatan ini dan berterima kasih atas undangan untuk hadir pada kesempatan yang berharga ini, ujar Legislator dari partai Golkar ini.
Dikatakan, adanya pelatihan untuk meningkatkan kompetensi dan ilmu pengetahuan ini, kami menganggap sebuah sarana untuk meningkatkan derajat kita sendiri, sebut Syahar sapaan akrab Ketua DPRD Soppeng periode 2019-2024 ini. (ANTHO MASLAN/MNC).
Peserta Pelatihan IGI Kabupaten Soppeng