SOPPENG, MNC — Kapolres Soppeng AKBP Mohammad Roni Mustofa S.I.K M.I.K melaksanakan kunjungan tatap muka dan silaturahmi bersama Tripika dan 3 Pilar Desa,Tomas dan Toga. Serta perwakilan pedagang se Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng, Rabu (3/11/2021).
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Citta, diawali sambutan Kapolsek Liliriaja Iptu Muh. Ridewan S.IP bersama Camat Liliriaja, mengenai Situasi Kamtibmas di wilayah setempat.
Kapolres Soppeng AKBP Mohammad Roni Mustofa S.I.K M.I.K mengungkapkan bahwa, “kunjungan ini dalam rangka silaturahmi, selain itu tujuan kami hanya memberikan imbauan dan Informasi berkaitan dengan situasi Kamtibmas dan Penanganan Covid, serta Rekruitmen personil Polri,”ujarnya.
Dirinya juga menambahkan bahwa, Kabupaten Soppeng merupakan wilayah dengan situasi Kamtibmas yang sangat Kondusif. Meski begitu, dirinya berharap kepada seluruh elemen masyarakat untuk membantu Kepolisian. Yang mana Jumlah personil Polri khususnya Polres Soppeng, masih sangat jauh dari jumlah penduduk dalam mengelola Kamtibmas. Namun Kabupaten Soppeng masih dalam Kondusif berkat bantuan dari Unsur terkait, seperti Kodim 1423 Soppeng serta Pemerintah,Toga,Toda dan Tomas yang turun bersama dalam memecahkan suatu masalah.
Masalah peredaran Narkoba juga Perlu diwaspadai, baik di wilyah perkotaan maupun pedesaan. Terkait hal tersebut, Moh.Roni juga mengajak kepada seluruh undangan, agar lebih peduli kepada anak – anak kita. Dengan memberikan perhatian dan arahan khusus, karena sebagian besar pengguna Narkotika karena kurangnya pengawasan dan perhatian orang tua,” pesannya.
(ANTHO MASLAN/MNC)