SIDRAP, MERPOS — DPRD Kabupaten Sidrap sepakat pembentukan struktur komisi-komisi dan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di Ruang Rapat Paripurna, Jumat (25/10/2024).
Rapat Paripurna yang diselenggarakan secara internal tersebut, dipimpin Ketua DPRD, H Takyuddin Masse (TMS) didampingi Wakil Ketua DPRD, Muh Ridha Rasyid dan Arifin Damis dan diikuti jajaran anggota dewan serta hadir Setwan Andi Muh Faisal bertempat di Ruang Rapat Paripurna.
Ketua DPRD Sidrap, H Takyuddin Masse mengatakan, rapat paripurna hari ini digelar dengan agenda, yakni penetapan personalia alat kelengkapan DPRD, termasuk pemilihan personalia Badan Kehormatan DPRD.
Selain itu, kata TMS, untuk komposisi dan personalia alat kelengkapan DPRD, meliputi Badan Musyawarah (Banmus), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Badan Anggaran (Banggar) dan Badan Kehormatan (BK).
Untuk susunan Komisi – Komisi di DPRD Sidrap, yakni untuk Komisi I Bidang Pemerintahan, Ketua Abd Rahman Mustafa, Wakil AKBP (Purn) H Sudarno, dan Sekretaris H Rusdi Gani serta serta anggota Hj Kartini Bekka, Muh Albar, Naharuddin Sadeke, Muh Syukur Rabaiseng, H Idham Mase, A. Tenri Sangka, H Ismail Aksa.
Komisi II membidangi Ekonomi dan Keuangan, Ketua Andi Sugiarno Bahri, Wakil H Bahrul Appas, Sekretaris, Jumiati serta anggota H Rusman, Muh Basri, H Fathuddin, Maradona, Tahir Umar, Kasman, Alief Zulkarnaen dan Abd Rahman.
Sedangkan Komisi III membidangi infrastruktur dan Pembangunan, Ketua Agus Syamsuddin, Wakil H Faisal, Sekretaris H Khaeruddin, serta anggota masing-masing A Isman, Sudarmin, Habibi Syamsuddin, Hj Sitti Rahmah, H Ruslan, Saenal Rosi, H Abdul Rahman, dan Sulaeman.
Selanjutnya Badan Pembentukan Peraturan Daerah, terdiri dari Ketua H Ruslan, Wakil Ketua Naharuddin Sadeke, dan anggota Jumiati, Muh Basri, A Isman, Muh Syukur, H Ismail Aksa, H Bahrul Appas, A Tenri Sangka, Abd Rahman Mustafa, Tahir Umar.
Untuk Badan Musyawarah dan Badan Anggaran terdiri Ketua DPRD, H Takyuddin Masse, Wakil Ketua I DPRD, M Rasyid Ridha Bakri, Wakil Ketua II DPRD, Arifin Damis serta anggota dari Fraksi -Fraksi DPRD.
Sementara, Badan Kehormatan, sebagai Ketua Muh Syukur Rabaiseng, Wakil Saenal Rosi, dan anggota H Khaeruddin, Basri dan H Abdul Rahman. IRJAS/DP