PINRANG, MNC – Rangkaian kegiatan Peringatan Hari Bhayangkara yang Ke 74 dengan tema “Kantibmas Kondusif Masyarakat Produktif”. berlangsung di aula quick count Makopolres Pinrang, Rabu 1 Juli 2020.
Dihadiri Bupati dan Wabup Pinrang HA Irwan Hamid dan Alimin, Kapolres Pinrang AKBP Dwi Santoso, Ketua DPRD Pinrang H. Muhtadin, Dandim 1404 Pinrang Letkol ARM Lukman Sasono, Kajari Pinrang yang diwakili Kasubag Pin Nadra Nasir, Ketua Pengadilan Negeri Pinrang yang diwakili Kepala Panitera PN, Andi Muhammad Refil, Wakapolres Pinrang Andi Jamaluddin, Kabag Ops, Kabag Ren dan Kabag Sunda.
Dalam Sambutannya Kapolres Pinrang AKBP Dwi Santoso mengucapkan terimakasih banyak kepada para purna bakti personal, dan berharap agar tetap bersinergi kepada Polres Pinrang dan berterimah kasih kepada personil Polres Pinrang yang tetap selalu bersinergi sesuai dengan tema HUT Bhayangkara yakni Kantibmas Kondusif Masyarakat Produktif”.
Sebelumnya AKBP Dwi Santoso nampak mendengarkan langsung Sambutan Kapolri melalui Virtual Vidcon dan menyampaikan sambutan Kapolda Sulsel.
Terpantau tiga orang wartawan yang tergabung dari Pengurus Perwakilan PWI Pinrang yakni Suardi Gattang (SCTV), Syamsul (Upeks) dan Zakaria (merpos) nampak hadir menerima penghargaan dari polres Pinrang.
“Terimakasih Untuk Semua, terimakasih juga bagi ibu Bhayangkari yang setia mendukung tugas dan tanggung jawab suaminya, terimakasih juga kami ucapkan kepada media yang selalu mendukung program kerja Polres Pinrang, serta seluruh Masyarakat Kabupaten pinrang”,tutupnya.(ASWAR AZHAR MNC)