Sekilas Berdirinya Tabloid MERAH PUTIH POS dan Portal MERPOSnews.com
Tentang Kami — TABLOID MERAH PUTIH POS yang lebih populer disingkat MERPOS adalah sebuah media massa yang terbit bulanan. Tabloid ini, semula didirikan patungan dua orang Jurnalis Marno Pawessai dan Rahmat Patajangi. Tidak terlepas peranan Ibrahim Manisi selaku Ketua PWI Parepare, saat itu aktif membimbing para kru dan pengelola Tabloid MERPOS, baik tentang Perusahaan maupun Keredaksiannya.
Tabloid MERPOS Ini dirancang dan launching dari Jl. Melingkar – Jl. Ganggawa Kota Parepare, 10 Nopember 2009. Terbit perdana edisi Nopember – Desember 2009 di bawah bendera Yayasan Sumber Daya Manusia (SDM).
Memasuki awal tahun 2010, Masrul Umar yang berlatar belakang Jurnalis itu melihat Tabloid MERPOS memiliki masa depan yang cerah. Lalu Masrul Umar menawarkan diri bergabung sebagai salah satu pemodal pada perusahaan Tabloid MERPOS.
Dengan bergabungnya Masrul Umar, maka komposisi manajemen MERPOS disepakati sebagai berikut; Masrul Umar (komisaris), Marno Pawessai (Pemimpin Umum) dan Rahmat Patajangi (Pemimpin Redaksi pertama). Menggunakan sementara Akte Notaris CV. Azhar Grafika bidang usaha penerbitan pers.
Dengan komposisi manajemen seperti di atas, Perusahaan tampak semakin menguat. Terbukti di awal tahun 2010, manajemen MERPOS sedang gencar melakukan pengembangan ke luar provinsi Sulawesi Selatan ke Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah. Bahkan, merambah Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.
Tetapi pada edisi ketiga Maret – April 2010, Pemimpin Redaksi Rahmat Patajangi tiba-tiba memgundurkan diri dari manajemen MERPOS. Baik selaku Pemred maupun sebagai Pendiri. Dan untuk menutupi kekurangan manajemen tersebut, maka ditunjuklah Takdir Abduh, menggantikan Rahmat Patajangi selaku Pemimpin Redaksi.
Maka berakhirlah kongsi kedua Jurnalis Marno Pawessai dan Rahmat Patajangi. Selanjutnya Marno Pawessai selaku Pendiri tunggal melanjutkan Manajemen MERPOS.
Selepas Takdir Abduh, manajemen MERPOS mengangkat Darwis Pantong menjadi Pemred ketiga selama dua tahun. Lalu Irwan Sulnas Pemred Keempat, kemudian mas Hadi Sujono Tatroman sebagai Pemred Kelima. Disusul Nurul Farida S Pemred Keenam dan Muhammad Rusdi Djuraij Pemred Ketujuh. Terakhir Darwis Pantong kembali bergabung sebagai Pemred kedelapan terhitung sejak awal tahun 2017 lalu.
Sebagai informasi terkini atas keberadaan Tabloid MERPOS. Yang selama ini bernaung di bawah bendera
CV. Azhar Grafika, dengan hasil Rakernas Tahun 2017 di Kabupaten Wajo, disepakati mendirikan Media Online.
Maka pada tanggal 23 Desember 2017 AHU – 0058572.AH.01.01.TAHUN 2017 Akte Notaris Usaha bidang penerbitan dan penyiaran. Dengan Portal MERPOSnews.com mengusung tagline Merajut Persatuan tayang 25 Februari 2018. Berkantor pusat di Jl. Maleo Perumnas Wekke’e Blok F/59, Kota Parepare. Dan Tata Usaha Jl.Jenderal Muhammad Yusuf, Perum BTN Graha D’Nailah Blok F No. 8 Parepare – Sulawesi Selatan.
Dengan demikian, maka Tabloid MERAH PUTIH POS terhitung sejak Februari 2018 berada satu grup dengan MERPOSnews.com
disingkat MERPOS Grup. (*)
Tinggalkan Balasan