SIDRAP, MNC –– Pandemi Covid-19 belum usai, kewaspadaan penyebaran virus pun perlu tetap dijaga. Namun kesadaran masyarakat mematuhi anjuran physical distancing, penggunaan masker dan protokol kesehatan lain cenderung menurun.
Melihat kondisi seperti itu, Pemerintah Kecamatan Baranti berkolaborasi dengan Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia (IPMI) Sidrap Cabang Baranti melakukan sosialisasi secara masif, Rabu (27/5/2020).
Kegiatan diikuti Camat Baranti, Fakhruddin Lambogo didampingi Sekcam, Bustaman. Turut hadir Kapolsek Baranti, Iptu Muh Tang.
Sebelum turun lapangan, dilakukan pembekalan di Aula Kantor Kecamatan Baranti. Materi pembekalan kepada 30 orang ini seputar imbauan pemerintah akan pentingnya pemakaian masker, physical distancing dan menjaga imunitas tubuh.
Usai pembekalan, mereka berkeliling penyampaian imbauan kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Baranti. Mereka menggunakan mobil pick up dikemudikan anggota Polsek Baranti.
“Selain sosialisasi, Kami juga bagi-bagi masker untuk warga kecamatan Baranti sekira 700 masker,” kata Idham Khalid, Ketua Umum IPMI Sidrap Cabang Baranti.
“Kita start di Kelurahan Baranti menuju Kelurahan Panreng selanjutnya berkeliling ke Kelurahan Manisa setelah itu menuju ke Kelurahan Duampanua selanjutnya masuk Desa Passeno setelah itu masuk ke Desa Tonrongnge dan Tonrong Rijang,” imbuh Idham.
Setelah itu, katanya, rute masuk desa Sipodeceng dan terakhir masuk di kawasan Kessi Pute perbatasan Pinrang.
“Ini bentuk kepedulian untuk memutus rantai covid-19 dengan cara Baranti bermasker. Bahwa ini merupakan tanggung jawab bersama. Kita punya peran bersama untuk turut andil membawa perubahan demi masyarakat Baranti yang sehat dan jauh dari penularan virus corona,” ungkapnya.
Idham mengatakan,ini merupakan terobosan yang baik bersama pemerintah setempat dan aparat kepolisian dengan kalangan mahasiswa. Semoga silaturahmi akan tetap terjalin dan bersama- sama melawan Covid-19.
Kapolsek Baranti, Iptu Muh Tang menyampaikan, kegiatan mahasiswa itu penting untuk menyampaikan kepada masyarakat upaya terhindar dari penyebaran Covid-19.
Sementara Camat Baranti Fakhruddin Lambogo mengatakan, kegiatan itu langkah inovatif yang harus ditempuh dalam upaya memutus mata rantai Covid 19, agar keaadaan dapat pulih secepatnya dari pengaruh wabah Covid 19.
“Mari semua patuh dan disiplin terhadap segala anjuran pemerintah dalam penanganan Covid-19 untuk tetap dirumah, jaga jarak pakai masker kalau keluat rumah, sering cuci tangan pakai sabun setelah beraktivitas dan berdoa agar pandemic Covid-19 ini segera berlalu,” pesannya. ARYANDA