SIDRAP, MERPOS — Senam sehat serentak seluruh Indonesia dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) 60 Partai Golongan Karya (Golkar), Sabtu, 16 November 2024, berhasil mendapat Piagam Penghargaan dari Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI).
Anugerah penghargaan yang diperoleh partai berlambang pohon beringin dan bernuansa kuning ini atas pemecahan rekor senam secara serentak di lokasi terbanyak di seantero nusantara, Sabtu kemarin.
Salah satu lokasi berlangsungnya senam sehat HUT 60 Partai Golkar ini adalah Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan. Sekitar seribuan lebih peserta menghadiri pelaksanaan senam yang digelar di kawasan Pelataran Taman Monumen Ganggawa (Panker), Jalan Lanto Daeng Pasewang Pangkajene Sidenreng ini.
“Partai Golkar sukses melaksanakan senam sehat seluruh Indonesia dalam rangka HUT yang ke 60 dan berhasil meraih Rekor MURI,” kata Ketua Panitia Pelaksana Senam Sehat Golkar Sidrap, A. Sugiarno Bahri dalam pesan singkat yang dikirim via aplikasi WhatsApp (WA), Ahad (17/11/2024).
Menurutnya, keberhasilan pihaknya mendapatkan apresiasi rekor MURI tersebut tidak terlepas dari peran aktif dan partisipasi penuh dari warga masyarakat, khusunya di Bumi Nene Mallomo ini.
“Alhamdulillah, terima kasih semua atas keikutsertaannya, sehingga apa yang menjadi target utama dalam kegiatan senam massal ini dapat diraih dengan sukses,” terang legislator Sidrap tiga periode tersebut.
Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sidrap itu menambahkan, selain pemecahan Rekor MURI, misi yang diemban dalam senam sehat massal ini adalah untuk meningkatkan dan menjaga kesehatan tubuh agar tetap bugar.
“Tentu tujuan utama kita adalah alasan kesehatan. Ini yang mau dicapai dan terus ditingkatkan, sehingga pelaksanaan senam, khususnya di kawasan Panker ini harus tetap digiatkan setiap waktu,” pinta Politisi Golkar itu.
Senam Sehat ini dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Sidrap, H. Zulkifli Zain bersama Anggota DPRD setempat dari Fraksi Golkar, Idham Mase dan Hj. Sitti Rahma dan sejumlah pengurus dan fungsionaris Golkar lainnya.
Dalam sambutannya, Zulkifli Zain mengatakan, senam bersama ini adalah bentuk kepedulian Partai Golkar terhadap masyarakat Sidrap. “Untuk itu, kami mengajak warga masyarakat agar terus berolahraga supaya tetap sehat dan bugar,” papar Aji Pilli, sapaan akrab Zulkifli Zain. IRJAS/DP