MAKASSAR, MNC – Salah seorang peserta didik UPT SPF SMP Negeri 40 Kota Makassar belum lama ini sukses menorehkan prestasi di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulsel XVII di kabupaten Sinjai, Oktober 2022.
Pada ajang multi event empat tahunan skala regional tersebut, Andi Altaf siswa SMPN 40 kelas IX-4 berhasil menyumbang Medali Perunggu untuk cabang olahraga Petanque. Atas capaian prestasi itu tentu saja membawa harum nama civitas akademika SMPN 40.
Wakasek Kesiswaan Hj. Erniwati mengabarkan hal ini di status sosial media Facebook (FB) @SMPN 40 Makassar. Ia mengunggah foto bersama dengan Andi Altaf usai upacara digelar.
Dalam unggahan tersebut, Kepala UPT SPF SMPN 40 Makassar H. Ahmad Lamo tampak mengalungkan medali ke leher sang siswa dihadapan peserta upacara.
“Upacara hari Senin dirangkaikan dengan penyerahan medali perunggu kepada siswa an: Andi Altaf siswa 9-4 atas prestasinya meraih juara 3 pada cabang olahraga Petanque pada Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV),” tulis Hj. Erna pada 7 November lalu.
Dilansir dari berbagai media, pada Porprov Sulsel 2018 lalu di Pinrang cabang olahraga Petanque ini baru diperkenalkan secara eksibisi. Namun pada Porprov 2022, Pétanque resmi dipertandingkan.
Belum diketahui persis kapan olahraga Petanque masuk ke Indonesia. Yang jelas ketika Indonesia menjadi tuan rumah SEA Games ke 26 tahun 2011 di Jakarta-Palembang, cabor Petanque menjadi olahraga wajib.
(RURI/MNC)