SIDRAP, MERPOS — Bakal Calon Bupati Sidrap, H. Mashur bin Mohd Alias kembali mendaftar di partai politik. Kali ini, Ketua Umum Pengurus Besar Kerukunan Bugis Sidrap (PB-KeBugis) itu melamar di Parai Persatuan Indonesia (Perindo) setempat, Kamis (9/5/2024).
Mashur bersama Tim Relawan mendatangi Sekretariat Partai Perindo, Jalan Wolter Monginsidi, Kelurahan Rijangpittu, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap untuk mengembalikan formulir berisi dokumen pendaftaran sebagai bakal calon,
Mantan Bendahara Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Demokrasi Kebangsaan (PPDK) ini diterima Ketua Tim Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Partai Perindo Sidrap, Anwar Lambang.
Selain itu, sejumlah petinggi Perindo juga nampak dalam kesempatan tersebut. Usai menyerahkan berkas pendaftaran, Mashur yang dikenal sebagai pengusana nasiomal ini menyampaikan komitmennya untuk mengendarai Perindo menuju kontestasi Pilkada Sidrap 2024.
Sebelum di Perindo, Mashur juga telah mendaftar di dua partai politik lainnya yak Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrat Sidrap pada 23 April 2024 lalu.
Setelah mengembilikan formulir pendaftaran di dua partai pemilik kursi di Legislatif Sidrap hasil Pemilu 2024 itu, Mashur mengungkapkan misinya untuk menjadi kepala daerah di Bumi Nene Mallomo itu satu periode ke depan.
Kepada sejumlah wartawan, pengusaha komoditas kayu gaharu ini mengatakan, kelak jika mendapat mandat dari masyarakat untuk duduk di kursi Bupati Sidrap ia akan fokus untuk urusan kesejahteraan rakyat.
“Selain itu, kami juga akan menciptakan pemerintahan yang berkualitas, dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Itu sebagian dari misi yang kami emban,” papar Mashur. IRJAS/DP