PINRANG, MNC – Dengan bermodalkan satu produk unggulan, lotion, Motivator Iqbal Ardianto akan segera meluncurkan produknya dengan nama brand Reiha, Nama reiha sendiri diambil dari nama singkatan istri Reski Harmiliani.
Untuk menciptakan formula, Iqbal menggunakan jasa ahli dari pabrik tempat ia bekerja sama. Formula yang diciptakan semuanya harus melalui proses uji coba. “Inspirasinya bisa dari mana saja, biasanya dari produk luar yang sedang hits,” ungkap iqbal.
Iqbal mengakui, kualitas adalah hal utama jika ingin bersaing di pasar yang sudah banyak pemainnya. Maka, demi menjaga kualitas, semua produk nantinya diawasi sangat ketat oleh iqbal.
Produk contoh, ia uji coba selama 1 bulan. Setelah itu, produk contoh tersebut didaftarkan di BPOM untuk dilakukan pengujian. sebelum dinyatakan layak edar.
Sebagai publik figur, namanya sudah cukup dikenal. Hal ini diakui iqbal menjadi keuntungan tersendiri, karena turut mendongkrak minat beli masyarakat pada produknya.
Namun, ia mesti memperkenalkan kepada masyarakat bahwa Reiha merupakan produk miliknya sendiri. “Selama ini masyarakat tahunya bahwa para artis atau publik figur hanyalah sebatas brand ambassador,” katanya
Lotion adalah salah satu produk yang repeat ordernya tinggi dan marketnya jelas, maka kuncinya perbaiki kualitas produk dan harus ada nilai X yang mampu menjadikan produk berbeda dengan brand lainnya, sehingga owner, distributor.
Reseller atau yang terlibat dalam marketing tidak perlu lagi membuang energi lebih untuk meyakinkan konsumen, karna akan ada hasil yang akan menunjukkan kualitasnya.
Tunggu saja kabar baiknya, untuk tahap awal, saya fokus di 1 produk unggulan saja, saya tidak perlu distributor atau reseller yang jago dan hebat dalam marketing, cukup mereka-mereka yang merasa ingin sukses bersama saya melalui brand ini. tutup Iqbal ardianto, penulis buku uang panai’.(MS MNC)